43+ Rekomendasi Karakter Anime Yang Tampan Terbaik

Mengenal wajah dari karakter anime yang tampan dan ganteng serta manis, tidak hanya karakter wanita saja yang imut dan cantik, namun banyak juga karakter pria yang tampan.

Sebagai hiburan berbagai macam kalangan, menggunakan karakter yang cantik & tampan menjadi keharusan.

Hal ini menjadi mutlak untuk beberapa studio anime dalam mengembangkan karakter serta tokoh dalam anime.

Apa Itu Karakter Anime Yang Tampan?

Tokoh atau karakter di dalam suatu produksi anime adalah salah satu elemen terpenting yang akan menentukan bagus atau tidaknya suatu anime selain plot atau setting-nya.

Maka dari itu, karakter dibuat sedemikan rupa sehingga akan menambah keseruan cerita di dalam animenya. Karakter anime yang bagus akan membuat orang-orang akan mudah untuk mengingatnya.

Tak jarang juga, karakter di dalam suatu anime dijadikan idola.

Karakter anime yang berwajah tampan adalah contohnya dengan menyisipkan tokoh atau karakter dengan wajah yang tampan nan rupawan, bisa dipastikan anime tersebut akan melejit namanya dengan satu catatan, ia juga punya cerita yang menarik.

Karakter anime yang tampan biasanya akan sering sobat temui di dalam anime shoujo dimana kehadirannya bertujuan untuk memuaskan para kaum hawa dan imajinasi mereka.

Selain anime shoujo, karakter anime yang tampan juga bisa sobat temui di anime-anime bergenre lainnya seperti action, romance, hingga slice of life dalam film.

Nah, di kesempatan kali ini, mimin selaku tim KuotaMedia.net akan memberikan kamu beberapa rekomendasi anime dengan karakter yang tampan dan keren di dalamnya.

Penasaran? Yuk, simak 43+ rekomendasinya karakter anime berwajah tampan yang pastinya seru banget untuk sobat sekalian simak!

43+ Rekomendasi Karakter Anime Yang Tampan Terbaik

Jika kamu pingin tau rekomendasi karakter anime berwajah tampan terbaik, silahkan cek listnya di bawah ini.

1. Osamu Dazai “Bungou Stray Dogs” (2016)

Bungou Stray Dogs
Bungou Stray Dogs

Tampan, kocak, dan misterius adalah tiga hal yang melekat pada Osamu Dazai, salah satu tokoh penting di anime bertemakan agen detektif super terkenal, Bungou Stray Dogs.

Menonton Bungou Stray Dogs kamu akan disuguhkan berbagai aksi menarik oleh si Dazai ini, sobat.

Bungou Stray Dogs menceritakan tentang agen detektif bersenjata yang dikepalai oleh Osamu Dazai dan Kunikida Doppo.

Detektif bersenjata punya satu tujuan: memberantas setiap tindak kejahatan dan konspirasi.

Silakan saksikan bagaimana piawainya Osamu Dazai dalam melancarkan aksinya.

Informasi Terkait Bungou Stray Dogs

Tokoh Utama Dazai, Atsushi, Akutagawa
Musim Tayang Spring 2016
Tanggal Tayang 7 April 2016 – 23 Juni 2016
Genre Action, Comedy, Mistery, Overpower
Skor 9,3/10

2. Ash Lynx “Banana Fish” (2018)

Banana Fish
Banana Fish

Satu lagi karakter anime yang tampan dan badass yang bisa sobat temui adalah Ash Lynx yang merupakan tokoh sentral di Anime Action paling banyak dibicarakan tahun lalu, Banana Fish.

Berangkat dari seri manga shoujo klasik, pesona Ash Lynx di Banana Fish sungguh sangat memikat.

Banana Fish mengisahkan tentang perjalanan Ash Lynx dan sahabatnya, Eiji Okumura untuk memberantas sebuah obat mematikan bernama Banana Fish yang diedarkan oleh ayah tiri Ash sendiri, Dino.

Penuh konspirasi dan pembunuhan keji, Banana Fish layak sekali untuk kamu tonton.

Informasi Terkait Banana Fish

Tokoh Utama Ash, Eiji, Dino
Musim Tayang Summer 2018
Tanggal Tayang 6 Juli 2018 – 21 Desember 2018
Genre Action, Adventure, Drama, Shoujo
Skor 9,2/10

3. Levi “Shingeki no Kyojin” (2013)

Shingeki no Kyojin
Shingeki no Kyojin

Pesona Levi sebagai seorang petarung handal yang badass di Shingeki no Kyojin memang tidak perlu diragukan lagi, sobat.

Punya wajah yang tampan dan pembawaan yang cool dan misterius, Shingeki no Kyojin berhasil membuat para fans anime ini tergila-gila padanya.

Shingeki no Kyojin mengisahkan tentang kedatangan spesies mahkluk bertubuh raksasa bernama Titan yang bertujuan untuk menyerang umat manusia.

Umat manusia pun mendirikan benteng raksasa guna menghalang serangan dari Titan.

Mampu kah Levi memberantas mereka?

Informasi Terkait Shingeki no Kyojin

Tokoh Utama Levi, Mikasa, Eren
Musim Tayang Spring 2013
Tanggal Tayang 7 April 2013 – 29 September 2013
Genre Action, Drama, Survival, Military
Skor 9,1/10

4. Tsukishima Kei “Haikyuu!!” (2014)

Haikyuu 1
Haikyuu!!

Meski bukan merupakan tokoh utama, kehadiran si tampan yang identik dengan tubuh tinggi dan kacamata yang dipakainya, Tsukishima Kei mampu mencuri perhatian.

Salah satu pemain andalan tim bola voli SMA Karasuno ini terkenal akan mulutnya yang pedas. Lucu sekali, ya.

Haikyuu!! sendiri mengisahkan tentang perjalanan tim bola voli SMA Karasuno untuk mengembalikan kejayaan mereka yang sudah lama redup, dengan karakter lebih banyak From Zero to Hero hingga menjadi atlet olahraga basket terkenal.

Silakan berkenalan dengan Hinata dan Kageyama, anggota tim bola voli SMA Karasuno yang penuh ambisi dan kekuatan demi mendapatkan kemenangan tim mereka.

Informasi Terkait Haikyuu!!

Tokoh Utama Hinata, Kageyama, Tsukishima
Musim Tayang Spring 2014
Tanggal Tayang 6 April 2014 – 21 September 2014
Genre Comedy, Drama, School, Sport
Skor 9/10

5. Todoroki Shouto “Boku no Hero Academia” (2016)

Boku no Hero Academia 1
Boku no Hero Academia

Boku no Hero Academia adalah satu salah Anime Overpower bertema superhero yang paling terkenal dan digilai oleh para geek-nya, sobat.

Tayang perdana 2016 lalu, Boku no Hero Academia sudah punya 3 seri yang mana seri ke-empatnya akan rilis sebentar lagi.

Boku no Hero Academia mengisahkan tentang perjalanan para siswa kelas A di sebuah akademi khusus yang mengajarkan para siswanya untuk menjadi superhero.

Bertemulah dengan sang tokoh utama, Midoriya yang punya Kekuatan Super Kuat dan si tampan dan cool yang khas dengan rambut berwana putih dan merah, Todoroki Shouto.

Informasi Terkait Boku no Hero Academia

Tokoh Utama Midoriya, Bakugou, Todoroki
Musim Tayang Spring 2016
Tanggal Tayang 3 April 2016 – 26 Juni 2016
Genre Action, Comedy, School, Overpower
Skor 8,9

6. Naofumi “Tate no Yuusha no Nariagari” (2019)

Tate no Yuusha no Nariagari
Tate no Yuusha no Nariagari

Tate no Yuusha no Nariagari adalah salah satu anime yang paling hot saat ini.

Punya adegan action yang membuncah, Tate no Yuusha no Nariagari tak hanya menghadirkan plot yang solid namun juga tokoh pria yang berwajah tampan dan badass.

Siapa lagi kalau bukan Naofumi, sang pahlawan perisai.

Tate no Yuusha no Nariagari menceritakan tentang Naofumi yang terdeportasi ke dunia lain dan kini mengemban tugas sebagai pahlawan perisai meski orang-orang di sekelilingnya meremehkan dan memandang negatif dirinya.

Mampu kah Naofumi menjadi pahlawan yang kuat?

Bisa dikatakan juga bahwa tate no yuusha memiliki sub Genre Anime Game karena bisa menaikan level dan mendapatkan item seperti dalam game RPG.

Informasi Terkait Tate no Yuusha no Nariagari

Tokoh Utama Naofumi, Rapthalia, Filo
Musim Tayang Winter 2019
Tanggal Tayang 9 Januari 2019 – ?
Genre Action, Adventure, Drama, Fantasy
Skor 8,8/10

7. Sata Kyouya “Ookami Shoujo to Kuro Ouji” (2014)

Ookami Shoujo to Kuro Ouji
Ookami Shoujo to Kuro Ouji

Nomor lain dari karakter anime yang punya wajah tampan adalah Ookami Shoujo to Kuro Ouji yang merupakan tokoh utama di dalam anime romance shoujo populer, Ookami Shoujo to Kuro Ouji.

Selain tampan, Sata Kyouya juga punya sifat tsundere alias pura-pura acuh tapi perhatian yang bakal bikin gregatan kaum hawa.

Ookami Shoujo to Kuro Ouji mengisahkan tentang Erika yang harus menjadi budak untuk Sata Kyouya, satu-satunya orang yang mengetahui kebohongan besar Erika.

Terjebak dalam hubungan asmara yang palsu, siapa sangka jika tumbuh perasaan cinta sungguhan di antara mereka.

Informasi Terkait Ookami Shoujo to Kuro Ouji

Tokoh Utama Erika, Kyouya, Kasukabe
Musim Tayang Fall 2014
Tanggal Tayang 5 Oktober 2014 – 21 Desember 2014
Genre Comedy, Romance, School, Shoujo
Skor 8,7/10

8. Mabuchi Kou “Ao Haru Ride” (2014)

Ao Haru Ride
Ao Haru Ride

Salah satu anime shoujo romance yang punya visual lucu dan menggemaskan, Ao Haru Ride juga turut menyumbangkan nama Mabuchi Kou sebagai salah satu karakter anime yang punya wajah tampan dan keren.

Tayang 2014 lalu, yuk simak sinopsisnya di bawah ini.

Ao Haru Ride mengisahkan tentang Futaba yang kembali dipertemukan dengan teman sekaligus pria yang ditaksirnya saat SMP, Mabuchi Kou.

Sayang, kini Kou yang cool menunjukkan sikap yang berbeda kepadanya. Ada apa gerangan?

Informasi Terkait Ao Haru Ride

Tokoh Utama Futaba, Kou, Touma
Musim Tayang Summer 2014
Tanggal Tayang 8 Juli 2014 – 23 September 2014
Genre Comedy, Drama, Romance, Shoujo
Skor 8,6/10

9. Karma Akabane “Ansastsu Kyoushitsu” (2015)

Ansatsu Kyoushitsu
Ansatsu Kyoushitsu

Selain tampan, Karma Akabane yang merupakan salah satu tokoh penting di anime berjudul Ansastsu Kyoushitsu ini juga punya kemampuan analisis yang hebat, lho.

Tak heran jika banyak yang mengidolakan si Karma yang khas dengan rambut berwarna merahnya ini, sobat.

Ansastsu Kyoushitsu mengisahkan tentang upaya yang dilakukan Karma bersama seluruh siswa kelas 3-E untuk membunuh wali kelas mereka sendiri, Koro-sensei yang dianggap akan memusnaskan bumi.

Berbagai taktik pun dilakukan Karma dan kawan-kawan demi menyelamatkan bumi.

Informasi Terkait Ansastsu Kyoushitsu

Tokoh Utama Nagisa, Karma, Koro-sensei
Musim Tayang Winter 2015
Tanggal Tayang 10 Januari 2015 – 20 Juni 2015
Genre Action, Comedy, School
Skor 8,5/10

10. Kyou Souma “Fruit Basket” (2019)

Fruit Basket 1
Fruit Basket

Nama Fruit Basket sendiri sudah begitu legendaris sebagai salah satu anime shoujo klasik terbaik.

Saat versi remakenya ditayangkan baru-baru ini, kamu akan diajak untuk melihat kembali si tampan dan keren Kyou Souma yang kali ini tampil lebih modern dan kekinian berkat visual yang diusung.

Fruit Basket mengisahkan tentang Tohru Honda, seorang gadis yatim piatu yang menemukan rumah barunya bersama keluarga Souma.

Tohru tak pernah menyangka bahwa keluarga Souma mempunyai rahasia besar yang mana mereka dapat berubah menjadi hewan.

Kyou Souma adalah salah satunya.

Informasi Terkait Fruit Basket

Tokoh Utama Tohru, Kyou, Yuuki
Musim Tayang Spring 2019
Tanggal Tayang 6 April 2019 – ?
Genre Slice of life, Comedy, Drama, Supernatural
Skor 8,4/10

11. Victor Nikiforof “Yuri!!! on Ice” (2016)

Yuri on Ice 1
Yuri!!! on Ice

Yuri!!! on Ice adalah salah satu anime sport terbaik besutan Mappa yang wajib untuk kamu masukkan ke dalam list.

Punya berbagai elemen yang menambah keseruan premis tentang olahraga ice skatingnya itu sendiri, kami jamin kamu tidak akan menyesal saat menyaksikan Yuri!!! on Ice yang tayang 2016 lalu ini, sobat.

Yuri!!! on Ice sendiri mengisahkan tentang Katsuki Yuuri yang memutuskan untuk pensiun setelah kalah telak di turnamen ice skating internasional.

Pulang ke negara asalnya, Jepang, Yuuri tak pernah menyangka akan bertemu dengan rival sekaligus idolanya, Victor yang menawarkan untuk menjadi coach untuknya.

Informasi Terkait Yuri!!! on Ice

Tokoh Utama Yuuri, Victor, Yurio
Musim Tayang Fall 2016
Tanggal Tayang 6 Oktober 2016 – 22 Desember 2016
Genre Comedy, Sport
Skor 8,3/10

12. Shirogane Miyuki “Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen” (2019)

Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen
Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen

Baru saja tamat beberapa waktu, Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen berhasil mencari perhatian para penggemar anime.

Punya narasi yang sangat cerdik dan jenaka, saksikan bagaimana si tampan Shirogane Miyuki berusaha menahan perasaan cintanya kepada Shinomiya Kaguya.

Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen mengisahkan tentang Shirogane dan Shinomiya, ketua dan wakil ketua OSIS yang harus menyembunyikan perasaan cinta mereka masing-masing.

Bagi mereka, menyatakan perasaan cinta berarti mengaku kalah.

Peperangan konyol pun dilakukan keduanya.

Informasi Terkait Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen

Tokoh Utama Shirogane, Shinomiya, Chika
Musim Tayang Winter 2019
Tanggal Tayang 12 Januari 2019 – 30 Maret 2019
Genre Comedy, Romance, Psychological, Seinen
Skor 8,2/10

13. Rin Matsuoka “Free!” (2013)

Free
Free!!

Free! merupakan anime sport jagoan Kyoto Animation yang sampai saat ini sudah punya banyak seri dan movie.

Hadirnya tokoh-tokoh pria yang tampan dan atletis sebagai perenang handal berpadu dengan jalan cerita yang menarik menjadi alasan mengapa anime yang tayang perdana 2013 lalu ini begitu digemari.

Free! mengisahkan tentang sekelompok siswa sekolah menengah yang bereuni kembali setelah sekian lama terpisah.

Kemudian mereka memutuskan untuk membentuk klub renang di SMA mereka.

Tentu, proses tak akan mudah terlebih konflik dengan teman lama mereka, Rin harus segera mereka selesaikan.

Informasi Terkait Free!

Tokoh Utama Makoto, Rin, Haruka
Musim Tayang Summer 2013
Tanggal Tayang 4 Juli 2013 – 26 September 2013
Genre Sport, Slice of life, Drama, Comedy
Skor 8,1/10

14. Abeno Haruitsuki “Fukigen na Mononokean” (2016)

Fukigen na Mononokean 1
Fukigen na Mononokean

Satu lagi anime yang berkisah tentang youkai dengan tokoh pria yang tampan dan keren di dalamnya yang bisa sobat saksikan adalah Fukigen na Mononokean.

Punya visual yang lucu dan menarik, kesan seram akan youkai langsung sirna tatkala kamu menyaksikan anime menggemaskan ini, sobat.

Fukigen na Mononokean mengisahkan tentang petualangan Abeno Haruitsuki, sang pengusir youkai dan asistennya Ashiya yang harus melayani klien-klien mereka yang tak lain dan tak bukan adalah para youkai.

Tak sampai disitu, di season keduanya, Fukigen na Mononokean akan mengukap misteri akan sang tokoh utama, Ashiya.

Informasi Terkait Fukigen na Mononokean

Tokoh Utama Abeno, Ashiya, Moja
Musim Tayang Summer 2016
Tanggal Tayang 28 Juni 2016 – 20 September 2016
Genre Comedy, Demons, Supernatural
Skor 8/10

15. Oodana “Kakuriyo no Yadomeshi” (2018)

Kakuriyo no Yadomeshi
Kakuriyo no Yadomeshi

Kakuriyo no Yadomeshi adalah salah satu Anime Isekai yang bisa dibilang cukup underrated.

Namanya sendiri mungkin terasa asing bagi sebagian dari kamu.

Meski begitu, anime yang tayang 2018 lalu ini punya karakter pria yang tampan di dalamnya, lho.

Penasaran? Yuk simak sinopsis singkatnya di bawah ini.

Kakuriyo no Yadomeshi mengisahkan tentang Aoi, seorang gadis yang terdeportasi ke dunia lain, dunia youkai untuk menjadi jaminan hutang dari mendiang kakeknya.

Kini, Aoi harus menjadi istri dari Oodana, pemilik penginapan di dunia youkai yang punya wajah tampan rupawan.

Kira-kira, setuju kah Aoi menikah dengannya?

Informasi Terkait Kakuriyo no Yadomeshi

Tokoh Utama Aoi, Oodana, Ginji
Musim Tayang Spring 2018
Tanggal Tayang 2 April 2018 – 24 September 2018
Genre Demons, Supernatural
Skor 7,9/10

16. Keichi Kitamura “Nijiiro Days” (2016)

Nijiro Days 1
Nijiro Days

Meski hampir keseluruhan tokoh pria di Nijiiro Days punya wajah yang tampan, Keichi Kitamura adalah yang menurut kami paling oke, sobat.

Tak hanya punya wajah yang tampan nan rupawan, si Keichi juga punya sifat yang konyol yang mana ia adalah seorang sadistik yang menyukai BDSM.

Wah, seperti apa ya kira-kira?

Nijiiro Days sendiri mengisahkan tentang sekelompok siswa sekolah menengah yang sedang dalam tahap dimana mereka dimabuk asmara.

Menonton Nijiiro Days akan membuat kamu menyaksikan bagaimana tokoh-tokoh pria di dalamnya menjalin hubungan asmara mereka masing-masing.

Informasi Terkait Nijiiro Days

Tokoh Utama Keichi, Matsunaga, Natsuki
Musim Tayang Winter 2016
Tanggal Tayang 10 Januari 2016 – 26 Juni 2016
Genre Romance, School, Shoujo, Slice of life, Comedy
Skor 7,8/10

17. Yato “Noragami” (2014)

Noragami
Noragami

Salah satu anime berkonsep tentang dewa yang paling populer, Noragami ternyata juga punya karakter berwajah tampan, lho.

Siapa lagi kalau bukan si dewa yang identik dengan pakaian olahraganya, Yato.

Ya, meskipun cenderung konyol dan bodoh, namun saat sedang serius, Yato terlihat sangat tampan dan keren, sobat.

Noragami sendiri mengisahkan tentang Yato, sang dewa yang selalu memimpikan mempunyai kuil miliknya sendiri dimana orang-orang bisa mendoakannya.

Oleh karena itu, Yato melakukan berbagai pekerjaan serabutan demi mewujudkan mimpinya.

Ditemani sang familiar, Yukine, petualangan Yato pun dimulai.

Informasi Terkait Noragami

Tokoh Utama Yato, Yukine, Hiyori
Musim Tayang Winter 2014
Tanggal Tayang 5 Januari 2014 – 23 Maret 2014
Genre Action, Adventure, Comedy, Supernatural
Skor 7,7/10

18. Oreki Houtarou “Hyouka” (2012)

Hyouka
Hyouka

Satu lagi anime besutan Kyoto Animation yang punya jajaran karakter berwajah rupawan adalah Hyouka.

Nama Hyouka sendiri erat kaitannya dengan sang tokoh utama, Oreki Houtarou si pemalas namun sangat cerdas sekaligus tokoh yang paling tampan di dalam anime rilisan 2010 lalu ini.

Berikut adalah sinopsis singkatnya.

Hyouka menceritakan tentan Oreki, yang memilih untuk menghemat energinya daripada dan memakainya di saat-saat yang penting saja.

Hal ini lah yang kemudian menjadikan Oreki seperti pemalas.

Oreki kemudian bergabung ke dalam sebuah klub misteri di sekolahnya dengan sahabatnya dan satu gadis menari, Chitanda Eru.

Informasi Terkait Hyouka

Tokoh Utama Oreki, Chitanda, Satoshi
Musim Tayang Spring 2012
Tanggal Tayang 23 April 2012 – 17 September 2012
Genre Mystery, School, Slice of life
Skor 7,6/10

19. Masaki Takigawa “Tsurune: Kazemai Koukou Kyuudoubu” (2018)

Tsurune Kazemai Koukou Kyuudoubu
Tsurune: Kazemai Koukou Kyuudoubu

Bukan rahasia lagi kalau setiap anime buatan Kyoto Animation punya tokoh-tokoh yang sedap dipandang.

Salah satunya adalah Tsurune: Kazemai Koukou Kyuudoubu yang merupakan salah satu anime sport terbaik rilisan 2018 lalu.

Punya banyak tokoh tampan, Masaki Takigawa adalah salah satu yang paling menonjol.

Tsurune: Kazemai Koukou Kyuudoubu menceritakan tentang Minato yang memulai kembali peruntungannya di dunia panahan dengan sindrom panik yang ia derita.

Pertemuannya dengan Masaki Takigawa yang handal dalam memanah, memotivasi Minato untuk mengalahkan sindrom paniknya tersebut.

Informasi Terkait Tsurune: Kazemai Koukou Kyuudoubu

Tokoh Utama Minato, Seiya, Masaki
Musim Tayang Fall 2018
Tanggal Tayang 22 Oktober 2018 – 21 Januari 2019
Genre Sport, Drama, Slice of life
Skor 7,5/10

20. Zen Wistalia “Akagami no Shirayuki-hime” (2015)

Akagami no Shirayuki-hime
Akagami no Shirayuki-hime

Mencari anime romance dengan konsep Cerita Kerajaan ala fairy tale? Sobat bisa coba saksikan Akagami no Shirayuki-hime yang merupakan salah satu anime dengan konsep seperti itu.

Satu hal yang pasti di anime berkonsep seperti itu adalah adanya sosok pria berwajah tampan di dalam ceritanya, sobat.

Akagami no Shirayuki-hime mengisahkan tentang Shirayuki, seorang gadis peramu obat herbal yang melarikan diri ke dalam hutan setelah mendengar kabar bahwa pangeran kerajaan berniat untuk menikahinya.

Pelariannya ini kemudian mempertemukannya dengan Zen, calon pangeran dengan wajah yang tampan rupawan.

Informasi Terkait Akagami no Shirayuki-hime

Tokoh Utama Shirayuki, Zen, Obi
Musim Tayang Spring 2015
Tanggal Tayang 7 April 2015 – 22 September 2015
Genre Fantasy, Romance, Drama, Shoujo
Skor 7,4/10

21. Okumura Rin “Ao No Exorcist” (2011)

Ao No Exorcist
Ao No Exorcist

Ao No Exorcist adalah salah satu anime bergenre demons terbaik yang layak untuk kamu tonton.

Disamping itu, Ao No Exorcist juga punya karakter dengan wajah tampan di dalamnya yang menambah keseruan cerita berkat aksi yang ia lakukan.

Ya, siapa lagi kalau bukan Okumura Rin, sang tokoh utama.

Ao No Exorcist mengisahkan tentang Okumura Rin yang baru saja mengetahui kenyataan paling pahit di dalam hidupnya.

Ia merupakan anak seorang raja iblis dan seorang exorcist yang membesarkannya bukan lah ayah kandungnya dan harus mati konyol karena kecerobohan yang ia lakukan.

Kini, Rin bertekad untuk meneruskan pekerjaan sang ayah tiri untuk menjadi exorcist handal meskipun ia sendiri merupakan keturunan iblis.

Informasi Terkait Ao No Exorcist

Tokoh Utama Rin, Yukio, Mephisto
Musim Tayang Spring 2011
Tanggal Tayang 17 April 2011 – 2 Oktober 2011
Genre Action, Demons, Fantasy
Skor 7,3/10

22. Tomoe “Kamisama Hajimemashita” (2012)

Kamisama Hajimemashita
Kamisama Hajimemashita

Apa jadinya jika karakter pria tampan diwujudukan oleh seorang manusia setengah serigala?

Ya, kamu bisa mencoba menyaksikan Kamisama Hajimemashita yang punya tokoh pria tampan bewujud siluman di dalamnya, sobat.

Kamisama Hajimemashita sendiri merupakan salah satu anime shoujo romance paling populer.

Kamisama Hajimemashita menceritakan tentang Nanami yang tak pernah menyangka akan menyandang gelar sebagai dewa bumi setelah pertemuannya dengan Mikage, dewa bumi terdahulu.

Bersama, Tomoe sang penjaga, Nanami memulai tugasnya sebagai dewa bumi dengan tinggal di sebuah kuil di atas bukit.

Informasi Terkait Kamisama Hajimemashita

Tokoh Utama Nanami, Tomoe, Mizuki
Musim Tayang Fall 2012
Tanggal Tayang 2 Oktober 2012 – 25 Desember 2012
Genre Comedy, Romance, Fantasy, Shoujo
Skor 7,2/10

23. Nezumi “No.6” (2011)

No. 6 1
No. 6

Kisah persahabatan yang tak biasa bersetting tempat di dunia super canggih adalah apa yang mendasari No.6.

No.6 adalah salah satu anime favorit mimin yang menceritakan peliknya konspirasi di pemerintahan.

Salah satu tokoh pria dengan wajah tampan, Nezumi mampu mencuri perhatian lewat penampilannya.

No.6 mengisahkan tentang sebuah kota fiktif metropolitan bernama No.6 yang keseluruhan penduduknya hidup dengan damai, termasuk Shiron seorang bocah yang menyelamatkan Nezumi dari kejaran para petugas keamanan No.6.

Tak ada yang mengetahui rahasia gelap dibalik gemerlapnya distrik kota tersebut.

Informasi Terkait No.6

Tokoh Utama Nezumi, Shion, Safu
Musim Tayang Summer 2011
Tanggal Tayang 8 Juli 2011 – 16 September 2011
Genre Action, Sci-fi, Mystery, Drama
Skor 7,2/10

24. Gin “Hotarubi no Mori e” (2011)

Hotarubi no Mori e
Hotarubi no Mori e

Mencari karakter yang tampan dan penuh misteri?

Maka sobat bisa coba saksikan Hotarubi no Mori e yang mempunyai tokoh pria dimana tampan yang mana kehadiran dan latar belakang kehidupannya penuh misteri, salah satu Anime Fantasy Terbaik yang layak tonton.

Meski hanya berdurasi singkat, Hotarubi no Mori e mampu tampil klimaks, lho. Hotarubi no Mori e menceritakan tentang Hotaru kecil yang tersesat di dalam hutan.

Beruntung, sesosok pria bertopeng serigala membantunya.

Sang pria yang kemudian diketahui bernama Gin membuat ikatan pertemanan dengan Hotaru sampai ia dewasa dengan satu syarat: tak boleh ada kontak fisik di antara mereka.

Informasi Terkait Hotarubi no Mori e

Tokoh Utama Hotaru, Gin, Ryouta
Musim Tayang
Tanggal Tayang 17 September 2011
Genre Drama, Romance, Shoujo, Fantasy
Skor 7,1/10

25. Usui Takumi “Kaichou wa Maid-sama” (2010)

Kaichou wa Maid samai 1
Kaichou wa Maid-sama

Sebagai salah satu Anime Shoujo Romance paling populer, tentu kehadiran tokoh pria super tampan di anime bergenre ini tidak boleh absen.

Tayang 2010 lalu, Kaichou wa Maid-sama akan membuat kamu senyum-senyum sendiri melihat bagaimana sang tokoh pria tampan di dalamnya terlibat ke dalam kisah cinta.

Kaichou wa Maid-sama mengisahkan tentang Misaki, seorang ketua OSIS di sekolahnya yang dikenal tegas dan disiplin dalam menegakkan peraturan.

Siapa sangka, di luar sekolah, Misaki bekerja sebagai pelayan berpakaian maid yang bertolak belakang sekali dengan karakternya.

Satu satunya orang yang mengetahui rahasia Misaki ini adalah Usui, siswa paling tampan dan keren di sekolahnya.

Mau tidak mau, Misaki harus menuruti kemauan Usui agar rahasianya tetap aman.

Informasi Terkait Kaichou wa Maid-sama

Tokoh Utama Misaki, Usui, Aoi
Musim Tayang Spring 2010
Tanggal Tayang 2 April 2010 – 24 September 2010
Genre Shoujo, Romance, Comedy, School
Skor 7/10

26. Mugi Awaya “Kuzu no Honkai” (2017)

Kuzu no Honkai
Kuzu no Honkai

Mugi Awaya adalah salah satu tokoh yang paling mencuri perhatian di anime romance yang mengandung konten dewasa, Kuzu no Honkai.

Tampan namun harus merasakan pahitnya sakit hari karena cinta, Mugi Awaya mampu menunjukkan pesonanya sebagai karakter yang berwajah tampan.

Ini dia sinopsis singkatnya.

Kuzu no Honkai mengisahkan tentang Hanabi dan Mugi yang sama-sama menyukai guru mereka.

Mengetahui bahwa kedua guru mereka kini sudah berpacaran, Hanabi dan Mugi pun terlibat ke dalam cinta palsu di antara keduanya.

Lantas, sampai berapa lama keduanya mampu menjalani hubungan palsu tersebut?

Informasi Terkait Kuzu no Honkai

Tokoh Utama Hanabi, Mugi, Akane
Musim Tayang Winter 2017
Tanggal Tayang 13 Januari 2017 – 31 Maret 2017
Genre Drama, Romance, Ecchi, School
Skor 6,9/10

27. Tada Mitsuyoshi “Tada-kun wa Koi wo Shinai” (2018)

Tada-kun wa Koi wo Shinai
Tada-kun wa Koi wo Shinai

Hadir sebagai anime romance berpadu slice of life terbaik, Tada-kun wa Koi wo Shinai yang tayang 2018 lalu ini turut andil dalam menyumbangkan tokoh mereka yang mempunyai wajah tampan, lho.

Karakter pria dengan wajah tampan dan rupawan dalam Tada-kun wa Koi wo Shinai dapat sobat temui lewat tokoh bernama Tada.

Tada-kun wa Koi wo Shinai mengisahkan tentang Tada, seorang remaja yang tak pernah sekalipun merasakan cinta.

Hatinya hampa sampai suatu hari pertemuan tidak terduganya dengan seorang gadis berwarga negara asing, Teresa mengubah segalanya.

Pertemanan keduanya pun dimulai dari sini.

Informasi Terkait Tada-kun wa Koi wo Shinai

Tokoh Utama Tada, Teresa, Alex
Musim Tayang Spring 2018
Tanggal Tayang 5 April 2018 – 28 Juni 2018
Genre Comedy, Romance, Slice of life
Skor 6,8/10

28. Nisaka Yuusuke “Koi to Uso” (2017)

Koi to Uso 1
Koi to Uso

Meskipun merupakan tokoh pendamping, namun kehadiran Nisaka Yuusuke di dalam Koi to Uso mampu mencuri perhatian.

Bukan tanpa sebab, Nisaka digambarkan sebagai bishoujo alias tokoh pria yang punya wajah cantik.

Tak hanya tampan, karakter Nisaka juga digambarkan punya kehidupan yang kompleks.

Koi to Uso mengisahkan tentang Jepang yang saat ini menerapkan peraturan dimana setiap penduduknya tidak bisa memilih kepada siapa mereka akan menikah karena semua itu sudah ditentukan oleh undang-undang negara.

Berkenalan lah dengan Nejima, yang harus dihadapakan pada dua pilihan: memacari gadis yang sudah disukainya sejak kecil atau memilih rela menikahi pasangan jodohnya.

Informasi Terkait Koi to Uso

Tokoh Utama Nejima, Nisaka, Ririna
Musim Tayang Summer 2017
Tanggal Tayang 4 Juli 2017 – 19 September 2017
Genre Drama, Romance, School
Skor 6,7/10

29. Masamune Makabe “Masamune-kun no Revenge” (2017)

Masamune kun no Revenge
Masamune-kun no Revenge

Belum puas dengan anime-anime harem berkarakter pria tampan di dalamnya seperti yang sudah kami sebutkan di atas?

Jangan cemas karena kami masih punya satu rekomendasi anime harem yang punya karakter dengan wajah tampan di dalamnya.

Ya, Masamune-kun no Revenge adalah salah satunya, sobat.

Masamune-kun no Revenge mengisahkan tentang Masamune, siswa sekolah menengah yang begitu populer karena ketampanan yang dimilikinya.

Tak ada yang mengetahui bahwa dulunya Masamune bertubuh gemuk dan sering menjadi bahan bully.

Kini, ia merencanakan untuk membalaskan dendamnya kepada Aki Adagaki.

Informasi Terkait Masamune-kun no Revenge

Tokoh Utama Aki, Masamune, Neko
Musim Tayang Summer 2017
Tanggal Tayang 5 Juni 2017 – 23 Maret 2017
Genre Comedy, Harem, Romance, School
Skor 6,7/10

30. Ken Kaneki “Tokyo Ghoul” (2014)

Tokyo Ghoul
Tokyo Ghoul

Tokyo Ghoul adalah salah satu anime yang paling banyak diperbincangkan saat pertama kali tayang 2014 lalu.

Season keduanya pun baru saja tamat beberapa waktu silam.

Buat kamu yang belum menonton Tokyo Ghoul, yuk segera tonton Anime Bergenre Horor dengan tokoh utama yang tampan ini, sobat.

Tokyo Ghoul sendiri mengisahkan tentang keadaan Jepang yang sedang kalut karena adanya invasi mahluk asing bernama Ghoul yang selalu haus akan darah manusia.

Berkenalan lah dengan Ken Kaneki, sang tokoh utama yang awalnya merupakan kutu buku namun oleh karena sebuah insiden kini ia menjadi salah satu ghoul.

Informasi Terkait Tokyo Ghoul

Tokoh Utama Ken, Touka, Juuzou
Musim Tayang Summer 2014
Tanggal Tayang 4 Juli 2014 – 19 September 2014
Genre Action, Mystery, Horor
Skor 6,6/10

31. Tamaki “Ouran Koukou Host Club” (2006)

Ouran Koukou Host Club
Ouran Koukou Host Club

Ouran Koukou Host Club adalah nomor lain dari anime reverse harem yang tentu saja tidak akan afdol jika tidak ada karakter pria yang tampan bin rupawan di dalamnya.

Tayang 2006 lalu, Ouran Koukou Host Club sukses mencuri perhatian para penggemar anime.

Banyak yang mengatakan bahwa ia adalah anime shoujo legendaris.

Ouran Koukou Host Club mengisahkan tentang Haruhi, seorang gadis miskin yang berkesempatan untuk sekolah di sebuah sekolah elit kelas kakap.

Pertemuannya dengan sebuah Host Club aneh di sekolah tersebut pun mengubah hidupnya.

Bersama Tamaki dan kawan-kawan, Haruhi kini terpaksa harus menjadi Host Club di sana.

Informasi Terkait Ouran Koukou Host Club

Tokoh Utama Tamaki, Haruhi, Hikaru
Musim Tayang Spring 2006
Tanggal Tayang 5 April 2006 – 27 September 2006
Genre Comedy, Harem, Romance, School
Skor 6,5/10

32. Yamato Kurosawa “Sukitte Ii Nayo” (2012)

Sukitte Ii Nayo
Sukitte Ii Nayo

Sukitte Ii Nayo adalah salah satu anime shoujo romance yang pasti akan membuat siapa pun yang menontonnya menjadi baper tidak karuan.

Bukan tanpa sebab, Sukitte Ii Nayo yang punya kadar romansa membuncah ini juga punya tokoh pria yang tampan di dalamnya.

Sukitte Ii Nayo layak sekali untuk ditonton para shoujo.

Sukitte Ii Nayo sendiri mengisahkan tentang Tachibana Mei yang memiliki trauma berat untuk berteman dengan orang lain.

Hal ini lah yang kemudian menjadikannya anti sosial.

Yamato Kurosawa, siswa paling tampan di sekolahnya kemudian mendekati Mei.

Perlahan namun pasti, Mei pun berubah.

Informasi Terkait Sukitte Ii Nayo

Tokoh Utama Mei, Yamato, Kai
Musim Tayang Fall 2012
Tanggal Tayang 7 Oktober 2012 – 30 Desember 2012
Genre Romance, School, Shoujo
Skor 6,5/10

33. Kakeru Naruse “Orange” (2016)

Orange
Orange

Merupakan Anime School dengan tema yang dalam dan konflik yang berat, Orange juga punya salah satu tokoh berwajah tampan di dalamnya.

Meskipun cenderung beratmosfir gelap, tidak ada salahnya untuk memasukkan anam Kakeru Naruse sebagai salah satu karakter anime yang tampan, sobat.

Orange sendiri mengisahkan tentang upaya yang dilakukan Naho untuk menyelamatkan teman satu gengnya, Kakeru setelah ia menerima surat dari dirinya di masa depan.

Kakeru diprediksi akan mati sebentar lagi dan Naho diminta untuk mencegah kematian tersebut.

Mampu kah Naho mengubah masa depan Kakeru?

Informasi Terkait Orange

Tokoh Utama Naho, Kakeru, Suwa
Musim Tayang Summer 2016
Tanggal Tayang 4 Juli 2016 – 26 September 2016
Genre Romance, School, Sci-fi, Slice of life
Skor 6,4/10

34. Nanashima Nozomu “Watashi ga Motete Dousunda” (2016)

Watashi ga Motete Dousunda 1
Watashi ga Motete Dousunda

Merupan anime reverse harem, tentu Watashi ga Motete Dousunda diisi oleh tokoh-tokoh pria berwajah tampan di dalamnya yang mengelilingi satu-satunya tokoh gadis di dalam cerita.

Nanashima Nozomu adalah salah satu karakter pria berwajah tampan di anime yang tayang tahun 2016 lalu ini. Berikut adalah sinopsis singkatnya.

Watashi ga Motete Dousunda mengisahkan tentang Kae yang mendapati bobot tubuhnya turun drastis setelah mengalami stress berkepanjangan.

Tampil cantik dan ranting, sontak saja Kae dipuja-puja oleh para pria di sekolahnya.

Nanashima Nozomu adalah salah satunya yang berusaha untuk memenangkan hati Kae.

Informasi Terkait Watashi ga Motete Dousunda

Tokoh Utama Kae, Nanashima, Asuma
Musim Tayang Fall 2016
Tanggal Tayang 7 Oktober 2016 – 23 Desember 2016
Genre Harem, Romance, Comedy, School
Skor 6,4/10

35. Hak “Akatsuki no Yona” (2014)

Akatsuki no Yona
Akatsuki no Yona

Akatsuki no Yona adalah anime shoujo berikutnya yang punya karakter pria tampan di dalamnya.

Bahkan bisa dibilang, Akatsuki no Yona adalah ladangnya fanservice karena hampir keseluruhan tokoh pria di dalamnya punya wajah yang rupawan.

Salah satu yang paling mencolok adalah, Hak.

Akatsuki no Yona menceritakan tentang seorang putri kerajaan bernama Yona yang memulai perjalanannya untuk membalas dendam dengan ditemani oleh Hal, teman masa kecil sekaligus pengawalnya.

Bukan tanpa sebab Yona melakukan perjalanan ini.

Merebut kembali istana dan kekuasaan adalah target utamanya.

Informasi Terkait Akatsuki no Yona

Tokoh Utama Yona, Hak, Shin-ah
Musim Tayang Fall 2014
Tanggal Tayang 7 Oktober 2014 – 24 Maret 2015
Genre Action, Adventure, Romance, Shoujo
Skor 6,3/10

36. Takashi Natsume “Natsume Yuujinchou” (2008)

Natsume Yuujinchou
Natsume Yuujinchou

Sebagai salah satu anime paling terkenal, nama Natsume Yuujinchou tentu gak perlu dianggap remeh lagi, sobat.

Selain menyajikan cerita berpremis tentang youkai yang sudah punya banyak seri, Natsume Yuujinchou juga punya karakter pria yang tampan di dalamnya.

Siapa lagi kalau bukan si tokoh utamanya, Takashi Natsume.

Natsume Yuujinchou mengisahkan tentang keseharian Takashi Natsume, seorang remaja yang menemukan bahwa dirinya memiliki kekuatan spiritual yang mana ia bisa melihat dan berkomunikasi dengan youkai yang kasat mata.

Sadar bahwa kemampuannya ini merupakan warisan dari sang nenek, Takashi pun memulai petualangannya bersama para youkai.

Jika sobat juga ingin mencicipi anime dari negeri selain jepang, maka mimin sangat merekomendasikan untuk menonton Anime Buatan China yang pastinya juga layak dinikmati.

Informasi Terkait Natsume Yuujinchou

Tokoh Utama Takashi, Reiko, Madara
Musim Tayang Summer 2008
Tanggal Tayang 8 Juli 2008 – 30 September 208
Genre Slice of Life, Drama, Supernatural
Skor 6,3/10

37. Mikorin “Gekkan Shoujo Nozaki-kun” (2014)

Gekkan Shoujo Nozaki-kun
Gekkan Shoujo Nozaki-kun

Meski bukan merupakan tokoh utama, namun kehadiran Mikorin sebagai seorang tsundere berwajah tampan di dalam Gekkan Shoujo Nozaki-kun berhasil mencuri perhatian, sobat.

Gekkan Shoujo Nozaki-kun sendiri merupakan Anime Romance Comedy yang punya atmosir fun.

Silakan masukkan anime ini ke dalam list kamu.

Gekkan Shoujo Nozaki-kun mengisahkan tentang Chiyo Sakura yang lapang dada tatkala pernyataan cintanya kepada Nozaki, seorang komikus majalah manga mingguan harus berakhir dengan kesalahpahaman.

Lantas, apa yang akan Chiyo lakukan selanjutnya? Kocaknya, ia malah menjadi asisten si Nozaki ini, sobat.

Informasi Terkait Gekkan Shoujo Nozaki-kun

Tokoh Utama Chiyo, Nozaki, Mikorin
Musim Tayang Summer 2014
Tanggal Tayang 7 Juli 2014 – 22 September 2014
Genre Romance, School, Comedy
Skor 6,3/10

38. Haru Yoshida “Tonari no Kaibutsu-kun” (2015)

Tonari no Kaibutsu-kun
Tonari no Kaibutsu-kun

Mencari anime shoujo dengan karakter yang tampan di dalamnya bukan lah perkara sulit, sobat.

Salah satu yang bisa sobat masukkan ke dalam list adalah Tonari no Kaibutsu-kun.

Bergenre Anime Romantis yang bisa dibilang klise, kamu akan menemukan tokoh pria yang tampan dan keren di dalam Tonari no Kaibutsu-kun.

Tonari no Kaibutsu-kun sendiri mengisahkan tentang Shizuku, seorang pelajar yang tak pernah sekalipun rasa cinta terbesit dipikirannya.

Yang ia pikirkan hanyalah nilai akademisnya saja hingga suatu hari hal itu diruntuhkan oleh Haru, teman sekelasnya alias sang biar onar.

Bagaimana bisa Shizuku jatuh cinta kepadanya?

Informasi Terkait Tonari no Kaibutsu-kun

Tokoh Utama Shizuku, Haru, Asako
Musim Tayang Fall 2012
Tanggal Tayang 2 Oktober 2012 – 25 Desember 2012
Genre
Skor 6,2/10

39. Kuro “Servamp” (2016)

Servamp
Servamp

Nama Servamp mungkin tak begitu dikenal banyak orang.

Meski begitu, anime yang punya premis tentang kehidupan para vampir ini sarat akan tokoh-tokoh pria tampan di dalamnya, lho.

Salah satunya adalah Kuro yang menarik sekali untuk diikuti kisahnya.

Berikut adalah sinopsis dan informasi singkat dari Servamp.

Servamp menceritakan tentang seorang pelajar sekolah menegah, Mahiru yang memungut seekor kucing liar dan kemudian merawatnya.

Mahiru tak pernah menyangka bahwa kucing yang ia pungut tersebut merupakan jelmaan dari vampir.

Lantas, Mahiru dang sang jelmaan kucing, Kuro menjalin kontrak antara master dan familiar.

Informasi Terkait Servamp

Tokoh Utama Mahiru, Kuro, Tsubaki
Musim Tayang Summer 2016
Tanggal Tayang 5 Juli 2016 – 20 September 2016
Genre Action, Comedy, Drama, Vampire
Skor 6,2/10

40. Subaru Natsuki “Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu”

Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu
Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu

Nomor lain dari Anime Harem dengan karakter pria yang tampan di dalamnya coba dihadirkan oleh Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu yang merupakan salah satu anime harem fantasy terbaik.

Punya jajaran waifu yang terkenal, gak lengkap rasanya kalau tidak memasukkan tokoh utama pria yang tampan di dalam anime ini.

Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu mengisahkan tentang sang tokoh utama prianya yang tampan, Subaru yang terbangun kembali namun di dunia yang berbeda setelah mati terbunuh di dunia asalnya.

Menyadari bahwa kini ia mampu bereinkanasi, Subaru memulai perjalannya di negeri yang asing tersebut.

Baca juga rekomendasi kami untuk kalian yang mau menikmati Anime Underrated Terbaik.

Informasi Terkait Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu

Tokoh Utama Subaru, Emilia, Rem
Musim Tayang Spring 2016
Tanggal Tayang 4 April 2016 – 19 September 2016
Genre Drama, Fantasy, Thriller
Skor 6,1/10

41. Ichijou Raku “Nisekoi” (2014)

Nisekoi
Nisekoi

Nama Nisekoi sendiri sudah sangat melekat dengan komposisi haremnya yang menarik.

Tentu, kehadiran tokoh utama pria yang tampan di anime bergenre harem adalah wajib hukumnya.

Nah, di Nisekoi ini sobat akan menemukan salah satu karakter yang tampan.

Siapa lagi kalau bukan Ichijou Raku, salah satu Anime Komedi Terbaik yang bisa sobat tonton.

Nisekoi mengisahkan tentang Ichijou Raku yang melakukan pencarian akan siapa sebenarnya teman masa kecilnya yang identitasnya masih begitu misterius.

Bermodalkan kalung liontin yang diberikan kepadanya, Raku mencoba menganalisis siapa kah teman masa kecilnya.

Onodera yang cantik atau Chitoge alias pacar palsunya dan apakah akan ada romansa cerita Anime NTR, pastinya layak untuk ditonton sob.

Informasi Terkait Nisekoi

Tokoh Utama Rakum, Onodera, Chitoge
Musim Tayang Winter 2014
Tanggal Tayang 11 Januari 2014 – 24 Mei 2014
Genre Slice of Life, Romance, Comedy, Harem
Skor 6,1/10

42. Howl “Howl no Ugoku Shiro” (2004)

Howl no Ugoku Shiro
Howl no Ugoku Shiro

Merupan salah satu anime movie yang banyak direkomendasikan, Howl no Ugoku Shiro buatan Studio Ghibli ini bisa kamu jadikan referensi jika kamu sedang mencari anime terbaik dengan tokoh pria tampan di dalamnya.

Bergenre fantasy, silakan nikmati kisah petualangan yang disajikan Howl no Ugoku Shiro.

Howl no Ugoku Shiro mengisahkan tentang seorang gadis pengrajin topi, Sophie yang harus mengalami kesialan tatkala seorang penyihir yang terkenal jahat.

Howl menyihirnya yang kemudian membuatnya menjadi nenek-nenek.

Demi memusnahkan sihir tersebut, Sophie pun melakukan perjalanan jauh untuk mencari keberadaan Howl.

Cek juga Anime Magic Terbaik jika sobat salah satu dari penggemar anime bergenre sihir atau sekolah sihir.

Informasi Terkait Howl no Ugoku Shiro

Tokoh Utama Howl, Sophie, Calcifer
Musim Tayang
Tanggal Tayang 20 November 2004
Genre Adventure, Drama, Fantasy, Romance
Skor 6,1/10

43. Shouta Kazehaya “Kimi ni Todoke” (2009)

Kimi ni Todoke
Kimi ni Todoke

Di urutan pertama daftar rekomendasi karakter anime yang tampan ini, kami merekomendasikan sobat untuk menyaksikan Kimi ni Todoke yang punya tokoh pria tampan di dalamnya.

Kimi ni Todoke adalah salah satu anime romance terbaik yang dikhususkan untuk shoujo.

Tak heran jika anime ini punya karakter tampan.

Kimi ni Todoke mengisahkan tentang seorang gadis asosial yang tak punya teman sama sekali di kelasnya karena disebut mirip sosok hantu.

Suatu ketika hidupnya berubah ketika Shouta Kazehaya, teman sekelasnya yang terkenal tampan dan pintar mengajaknya berteman.

Hubungan keduanya pun dimulai dari sini.

Informasi Terkait Kimi ni Todoke

Tokoh Utama Shouta, Sawako, Ryuu
Musim Tayang Fall 2009
Tanggal Tayang 7 Oktober 2009 – 31 Maret 2010
Genre Romance, School, Shoujo
Skor 6/10

Itu dia sobat 43+ rekomendasi karakter anime yang tampan terbaik versi Kuotamedia.net yang sudah berhasil mimin rangkum secara khusus untuk sobat sekalian yang sedang mencari anime dimana terdapat karakter yang tampan dan keren di dalamnya.

Karakter anime yang tampan terbaik ini kisaran rentang waktu antara dari tahun 2015, 2016, 2017, 2018, 2019, 2020 dan 2021.

Silakan pilah dan pilih karakter anime mana yang kamu sukai, sobat.

Cek juga Anime Sedih Bikin Nangis dan bisa menikmati juga Nonton Anime Movie serta Anime Mecha Robot yang pastinya seru banget.

Sudah menemukan karakter anime yang tampan favoritmu?

Jangan lupa untuk share artikel ini ke teman-teman terdekatmu, ya!

Klik 2x Selengkapnya

Related Articles

Back to top button