Cara Setting UC Handler Telkomsel Opok Terbaru 2019 [Work]

Kuotamedia | Dikenal dengan harga paket kuotanya yang mahal, tak sedikit pengguna Telkomsel mencari cara agar internet yang mereka lakukah gratis. Salah satunya dengan cara setting UC Handler Telkomsel Opok. Dimana pengguna bisa memanfaatkan untuk mencari internet gratisan dari Telkomsel tanpa aplikasi pihak ketiga.

Bagi yang belum pernah mengotak-atik inet gratis, mungkin cara seperti ini masih terbilang cukup awam. Apalagi banyak aplikasi yang memang dapat digunakan untuk mendapatkan internet gratis dari provider masing-masing. Misalnya saja seperti Psiphon Pro atau Your Freedom untuk inet gratis Indosat dan Postern APK untuk Telkomsel sendiri.

Jika di Postern APK kita masih menggunakan kuota pulsa, maka di UC Handler ini dapat dikatakan sebagai cara berinternetan gratis tanpa menggunakan kuota pulsa atau dengan kata lain “polosan”. Lantas, apa itu UC Handler? Dan mengapa dikatakan “polosan” yang beda dengan aplikasi Postern APK? Untuk itu, berikut penjelasannya:

Apa Itu UC Handler?

UC Handler merupakan browser yang dimodifikasi dari Opera Mini Handler yang dapat digunakan untuk internet gratis Telkomsel. Browser ini merupakan salah satu modifikasi dari Dzebb Handler yang mana sudah menggunakan fitur proxy server yang mirip dengan aplikasi Psiphon dan Your Freedom. Jadi aplikasi bisa digunakan secara “polosan” tanpa menyedot kuota pulsa.

Bagi yang masih awal dengan cara internet gratis seperti ini, mungkin masih bingung dengan kata “polosan” itu sendiri. Polosan merupakan kata yang digunakan jika dalam pengaksesan internet gratis pengguna sudah tidak perlu lagi menggunakan bantuan dari aplikasi pihak ketiga.

Hal serupa sangat berbeda apabila kamu menggunakan aplikasi Postern APK. Dimana aplikasi ini masih menggunakan VPN pihak ketiga karena di dalamnya belum tersedia. Sedangkan untuk aplikasi UC Handler sudah tidak perlu menggunakan VPN karena dari browsernya sendiri sudah dilengkapi fitur VPN yang lebih canggih. Jadi untuk browsing dan lain sebagainya bisa langsung dilakukan di aplikasi ini.

Selain memiliki fitur yang lebih canggih, cara setting UC Handler ini juga terbilang lebih mudah. Dimana pengguna bisa langsung mensetting aplikasinya secara langsung tanpa haru ribet di awal. Selain itu aplikasi juga dapat digunakan untuk provider sejenis, seperti  Indosat, Tri, Axis, XL dan lainnya.

Cara Setting UC Handler Telkomsel Opok

Untuk kalian yang masih awal dalam dunia setting inet gratis, maka cara di bawah ini bisa kalian jadikan acuan. Yang mana untuk setting aplikasi UC Handler ini pengguna cukup menggunakan proxy ekor 32. Dimana proxy tersebut sudah sangat populer untuk mengakses internet gratis dari kartu SimPati, AS, dan Loop. Berikut langkah yang bisa kamu lakukan:

  1. Langkah pertama yang harus dilakukan dalam setting UC Handler adalah pengguna harus menambahkan APN di masing-masing kartu yang digunakan. Caranya:
  • Masuk ke menu pengaturan
  • Pilih Jaringan & Kartu SIM
  • Pilih SIM yang digunakan (apabila menggunakan double SIM)
  • Kemudian Pilih Titik Akses APN dan buat APN baru
  • Lalu setting APN dengan nama “sabarbrn8”, untuk proxy silahkan isi: 157.240.7.32, dan port: 80
  1. Jika sudah, silahkan download aplikasi UC Handler di smartphone kalian
  2. Install aplikasi tersebut layaknya install aplikasi lain
  3. Apabila aplikasi sudah terinstal sempurna, silahkan buka aplikasi dan langsung setting dari menu Add Port To Non-Port URL
  4. Disini kalian akan mensetting agar internet gratis bisa dijalankan, caranya:
  • Add Port To Non-Port URL: masukan 443
  • Remove Proxy: Checklist
  • Proxy Type: Pilih Reverse Proxy
  • Custom Header: isi X-Online-Host
  • Untuk Proxy Server, Username dan Password tidak perlu diisi (kosongkan saja)
  1. Jika sudah, silahkan tarik ke bawah dan kalian perlu mensetting ulang seperti cara di bawah ini:
  • Real Proxy Type: (pilih) Direct
  • Real Proxy Server: (masukan) 157.240.7.32 (harus sama dengan proxy APNnya)
  • Real Proxy Port: (masukan) 80
  1. Setelah itu, pilih Save untuk menyimpan pengaturan yang sudah dilakukan
  2. Maka secara otomatis akan diarahkan menuju halaman awal UC Handler dan silahkan untuk Connectkan
  3. Selesai

Jika cara setting UC Handler Telkomsel Opok sudah kalian lakukan, maka silahkan buka browser kalian untuk mencoba internet gratis. Jika browser berjalan, maka tandanya setting yang kalian lakukan berhasil [work].

Klik 2x Selengkapnya

RezzaID

CEO KuotaMedia Grup Seorang Sarjana Ekonomi memiliki hobbi di dunia blogging, Di kuotamedia.net ia sebagai Editor-in-Chief sekaligus pemilik utama kuotamedia group.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button