Cara Menghitung Nilai Intrinsik Saham yang Wajib Dipahami

Perdagangan saham pada dasarnya tidak bisa dilakukan dengan feeling atau prediksi kosong semata. Investor membutuhkan pengetahuan tentang cara menghitung nilai intrinsik saham agar dapat memprediksi terjadinya perubahan harga mendatang.

Investasi mudah dilakukan melalui aplikasi saham yang ditawarkan oleh sejumlah sekuritas. Investor perlu belajar tentang bagaimana cara menghitung nilai intrinsik saham agar mampu melakukan analisa pergerakan saham dengan baik, berikut informasi yang dapat disimak:

Mengenal Nilai Intrinsik Saham

Cara Menghitung Nilai Intrinsik Saham yang Harus Kamu Ketahui

Ketika terjun ke dunia investasi, banyak hal yang perlu dipelajari bagi investor pemula. Misalnya menghitung average down saham maupun cara menghitung nilai intrinsik saham, agar mampu menghasilkan keuntungan yang optimal dari investasi yang sedang ditekuni.

Nilai intrinsik juga disebut nilai asli saham yaitu berupa perkiraan nilai yang terhitung dari resiko serta pengembaliannya. Bila diumpamakan sebuah tas yang mempunyai nilai berdasarkan bahan baku serta perusahaan yang memproduksinya.

Semakin bagus bahan baku digunakan maka tes tersebut punya nilai yang tinggi, begitu pun dengan nilai intrinsik saham. Perlu diketahui bahwa cara menghitung nilai intrinsik saham berbeda dibandingkan dengan penentuan harga saham.

Nilai intrinsik dapat dilihat dari faktor yang berpengaruh terhadap bagus tidaknya sebuah perusahaan. Hal tersebut bisa meliputi aset yang terlihat prospek, nama perusahaan, kemajuan, dan sebagainya.

Mengapa Perhitungan Nilai Intrinsik Saham Perlu Dipelajari?

Pemahaman cara menghitung nilai intrinsik saham patut dipahami bagi investor, sebab menjadi penentu harga saham yang akan dipilih. Hal ini juga erat kaitannya dengan keuntungan yang nantinya diperoleh investor dalam jangka waktu tertentu.

Melalui harga saham yang tepat sekaligus perusahaan dengan reputasi baik, maka hasilnya juga akan maksimal di masa mendatang. Dengan demikian, investor bisa mengambil kebijakan untuk memilih Buy atau Sell.

Cara Perhitungan Nilai Intrinsik Saham Bagi Investor

Secara teori cara menghitung nilai intrinsik saham terdiri dari beberapa metode, sehingga sifatnya relatif. Artinya setiap investor bisa menggunakan metode perhitungan nilai intrinsik saham yang berbeda, berikut penjelasannya:

1. Perhitungan Menggunakan Metode Relatif

Menghitung nilai intrinsik saham bisa diterapkan melalui metode relatif, yang mana termasuk cara paling mudah. Rumus perhitungan diperoleh dengan mengalikan laba per saham (EPS) dan Price Earning Ration (PER).

Dengan formula yang mudah, maka investor bisa menerapkannya untuk mencari tahu nilai intrinsik saham. Secara singkat cara menghitung nilai intrinsik saham melalui metode relatif dituliskan dalam formula sebagai berikut:

Nilai intrinsik= EPS x PER

2. Perhitungan Nilai Intrinsik Menerapkan Metode Benjamin Graham

Perhitungan nilai intrinsik dengan metode Benjamin Graham dapat dilakukan dengan melihat laba per saham (EPS), angka basis P/E, persentase ekspektasi pertumbuhan, dan bunga. Agar mudah diingat, berikut cara menghitung nilai intrinsik saham dengan metode Benjamin Graham:

V=EPS×(8,5+2G)×(4,4/AAA)

Keterangan

EPS : laba per saham

G : ekspektasi pertumbuhan

8,5 : nilai basis P/E

4,4 : risk rate free

V : nilai intrinsik

AAA : bunga obligasi

3. Perhitungan Nilai Intrinsik Menggunakan Model Pertumbuhan Dividen

Cara menghitung nilai intrinsik saham dapat dilakukan dengan pembagian keuntungan atau dividen. Bila menerapkan hitungan ini, maka investor perlu mengetahui berapa dividen yang dibagikan pada suatu periode.

Sekilas penulisan rumus model pertumbuhan dividen terlihat panjang, namun sebetulnya cukup mudah dikuasai. Adapun perhitungan nilai intrinsik menggunakan model pertumbuhan dividen dapat dilihat sebagai berikut:

A=[B1/(1+C)+[B2/(1+C)+…

Keterangan

A : periode pembagian keuntungan atau dividen

B : jumlah dividen yang muncul

C : tingkat diskonto

Demikian cara menghitung nilai intrinsik saham yang bisa dipelajari agar investor dapat memprediksi perubahan harga saham. Perhitungan ini sangat penting dilakukan agar investor mampu menganalisis saham yang berpotensi menguntungkan untuk investasi jangka panjang.

 

Klik 2x Selengkapnya

Related Articles

Back to top button